Saturday, September 28, 2019

Nanshan Budhism

Nanshan Budhism

Cuaca ditempat ini cukup panas jadi sebaiknya membaya payung. Perjalanan dari tempat parkir kira-kira 20 menit dari depan hingga Nanshan Statue. Tapi jangan khawatir bagi yang ingin sembahyang dan lelah berjalan bisa naik kereta atau menyewa  transport yang jaraknya mendekati area Sembahyang.

Patung Dewi Kwan Im
`

Thursday, July 4, 2019

Movie Town in Haikow

Movie Town in Haiko

Movie Town di Haikow tempat ini biasanya digunakan untuk Shooting Film, bangunannya sangat unik, seperti bangunan tempo doeloe yang berornamen dengan bangunan China.
Dan ternyata tempat ini adalah lokasi terbesar untuk pembuatan film.


Thursday, June 27, 2019

77 Negara Bebas Visa

Wow...mantabs sekarang Passport Indonesia sangat berharga sehingga bebas visa untuk beberapa negara.  Daftar lengkap 77 negara bebas visa untuk pemegang paspor WNI yang bisa kamu kunjungi.

1. Angola – Visa on arrival 30 hari
2. Armenia – eVisa atau Visa on arrival 120 hari
3. Azerbaijan – Visa on arrival atau eVisa 30 hari
4. Belarus – Bebas visa 30 hari ( harus mendarat di Bandara Internasional Minsk)
5. Bolivia – Visa on arrival atau eVisa 90 hari
6. Brasil – Bebas visa 30 hari
7. Brunei – Bebas visa 14 hari
8. Kamboja – Bebas visa 30 hari
9. Cape Verde – Visa on arrival
10. Chile – Bebas visa 90 
11. Kolombia – Bebas visa 90 hari, bisa diperpanjang jadi 180 hari
12. Comoros – Visa on arrival 45 hari
13. Pantai Gading – eVisa, harus mendarat di Bandara Port Bouet
14. Kuba – Tourist card 30 hari
15. Djibouti – eVisa atau Visa on arrival

16. Dominica – Bebas visa 21 hari
17. Ekuador – Bebas visa 90 hari
18. Ethiopia – eVisa atau Visa on arrival
19. Fiji – Bebas visa 120 hari
20. Gabon – eVisa atau Visa on arrival, harus mendarat di Bandara Internasional Libreville
21. Gambia – Bebas visa 90 hari ditambah izin dari Imigrasi Gambia
22. Guinea-Bissau – eVisa atau Visa on arrival 90 hari
23. Guyana – Bebas visa 30 hari
24. Haiti – Bebas visa 90 hari
25. Hong Kong – Bebas visa 30 hari
26. India – eVisa 30 hari di 24 bandara dan 3 pelabuhan
27. Iran – Visa on arrival 30 hari
28. Jepang – Bebas visa untuk pemegang e-paspor
29. Yordania – Visa on arrival 90 hari
30. Kenya – eVisa atau Visa on arrival 90 hari
31. Kyrgystan – eVisa atau Visa on arrival 30 hari mendarat di Bandara Internasional Manas
32. Laos – Bebas visa 30 hari
33. Lesotho – eVisa atau Visa on arrival
34. Macau – Bebas visa 30 hari
35. Madagaskar – Visa on arrival gratis 90 hari
36. Malawi – Visa on arrival 30 hari bisa diperpanjang jadi 90 hari
37. Malaysia – Bebas visa 90 hari
38. Maldives – Visa on arrival gratis 30 hari
39. Mali – Bebas visa 30 hari
40. Marshall Island – Visa on arrival 90 hari
41. Mauritania – Visa on arrival di Bandara Internasional . Nouakchott-Oumtounsy
42. Mauritius – Visa on arrival 60 hari
43. Micronesia – Bebas visa 30 hari
44. Maroko – Bebas visa 90 hari
45. Mozambique – Visa on arrival 30 hari
46. Myanmar – Bebas visa 14 hari
47. Namibia – Bebas visa 90 hari
48. Nepal – Visa on arrival 90 hari
49. Nikaragua – Visa on arrival 90 hari
50. Oman – eVisa atau Visa on arrival 30 hari 
51. Palau – Visa on arrival 30 hari
52. Palestina – Bebas visa tanpa keterangan durasi
53. Papua Nugini – Visa on arrival gratis 60 hari, perpanjang dengan biaya tambahan
54. Peru – Bebas visa 180 hari
55. Filipina – Bebas visa 30 

56. Qatar – Bebas visa 30 hari, dari Bandara Internasional Hamad
57. Rwanda – Bebas visa 90 hari
58. Saint Kitts and Nevis – Bebas visa 90 hari
59. Samoa – Entry permit 60 hari
60. Serbia – Bebas visa 30 hari dalam 1 tahun

61. Seychelles – Visitor’s Permit gratis 30 hari
62. Singapura – Bebas visa 30 hari
63. Somalia – Visa on arrival 30 hari di Bandara Bosaso, Galcaio dan Mogadishu
64. Srilanka – eVisa atau Visa on arrival 30 hari
65. St. Vincent and the Grenadines – Bebas visa 30 hari
66. Suriname – Tourist Card 90 hari
67. Tajikistan – Visa on arrival 45 hari
68. Tanzania – Visa on arrival
69. Thailand – Bebas visa 30 hari
70. Timor Leste – Visa on arrival 30 hari
71. Togo – Visa on arrival 7 hari
72. Turki – eVisa atau Visa on arrival 30 hari
73. Tuvalu – Visa on arrival 30 hari
74. Uganda – eVisa atau Visa on arrival
75. Uzbekistan – Bebas visa 30 hari
76. Vietnam – Bebas visa 30 hari
77. Zimbabwe – eVisa atau Visa on arrival 90 hari

Artikel ini telah tayang di Tribuntravel.com





Monday, June 17, 2019

Hainan in China

Hainan - China

Kali ini saya memilih liburan ke China dengan 6 jam Flight dari Jakarta ke Haiko yaitu Ibu kota Hainan. Hainan merupakan pulau tropis yang terletak dibagian Selatan China dengan Iklim tidak berbeda jauh dengan Indonesia  saat musim dingin 19-25 derajat celcius dan musim panas  24-35 derajat, jadi disini tidak ada salju seperti di Beijing atau bagian China lainnya.

Bulan Juni iklim di Hainan cukup panas sama dengan iklim di Indonesia khususnya Jakarta dan bisa juga hujan. Jadi bagi para traveller yang mau berkunjung bawalah payung karena sangat panas.

China

Saya sangat ada kendala dengan bahasa karena sama sekali tidak bisa bahasa Mandarin atau Chines Language jadi memutuskan untuk pergi dengan travel.  

Objek Wisata di Hainan;
Pantai menjadi salah satu pilihan wisatawan, pantai dengan pasir putihnya "Dadonghai, Sanya Bai and Yalong Bai, selain pantai ada Taman di puncak bukit Semenanjung, Kwan Im Statue, Movie Town dan yang paling bangga menjadi Indonesia ada yang namanya Desa Bali, seni art dan lukisan semuanya berciri khas Bali. China terkenal dengan pengobatan tradisionalnya dan menjadi tujuan wisata di China. Selain itu ada kuliner lokal Nasi ayam Hainan yang sudah tidak asing lagi bagi lidah Indonesia, ada  makanan lautnya dan masakan bebek khas Hainan. 

Akomodasi;
Dikarenanakan kami ikut dengan travel jadi akomodasi sudah tersedia yaitu Bus AC dan cukup nyaman. Tapi bagi yang travel sendiri disana ada taksi, train atau motor yang bisa disewa. Untuk motor disini sangat berbeda dengan Indonesia, semua motor listrik, lajunya tidak sekencang motor di Indo pada umumny jadi motor disini bebas naik ditrotoar. 

Untuk Hotel juga sangat banyak dari akomodasi mewah dari hotel bintang tujuh seperti Banyan Tree,  sampai apartemen juga tersedia tinggal menyesuaikan dengan budget traveller kita.





Tuesday, April 23, 2019

Museum Macan Jakarta

Museum Macan Jakarta

Sempat baca spanduk sedang diadakan pameran seni di Museum Macan Jakarta dan ternyata pas datang kesana adalah hari terakhir atau penutupan, pengunjungnya sangat padat karena tempatnya juga sangat terbatas. Pameran Seninya "Karya Yayoi Kusama"@yayoikusama yaitu seniman kontemporer Jepang yang berkecimpung di bidang pematungan dan instalasi. Yoyoi juga aktif di bidang seni lukis, seni pertunjukan, film, mode, syair, fiksi dan lain-lain. Saya sangat suka melihat Dot Obsession yang dipamerkan.  




Monday, March 11, 2019

DUNIA FANTASI

Dunia Fantasi - Ancol
Dengan Busway hanya Rp.5.000,- 

Kebetulan acara Gathering dari Kantor kali ini ke DUFAN atau Dunia Fantasi - Taman Impian Jaya Ancol. Dan ini tempat bermain yang disukai karena banyak permainan atau wahana yang menarik. Wahana untuk anak-anak ada istana boneka, rumah kaca, rumah miring, Bianglala, Magical Show sampai permainan yang cukup memacu andrenaline yang sangat menantang seperti Tornado, Hysteria, Halilintar, Kora-Kora. Dan beberapa yang seru juga seperti Waterboom dll. Harganya juga masih terjangkau dan seimbang dengan semua permainan wahana yang ada. Jadi salah satu destinasi pilihan yang cukup menarik untuk mengisi liburan, tempat ini boleh menjadi salah satu pilihan untuk liburan keluarga.











Karena acara Kantor tentu semua fasilitas sudah disediakan dari Transportasi Bus, sarapan pagi sampai makan siang termasuk tiket masuk dan tiket permainan yang biasanya disebut tiket terusan Dufan. 


Loket Masuk Ancol 

Tapi bagi yang ingin datang berkunjung atau berlibur dengan keluarga atau teman-teman, sekarang ada transportasi umum yang sangat nyaman tapi murah dan langsung ketempat tujuan. Seperti Busway dan Kereta Api. Jika naik Busway, naiklah dari Kampung Melayu dan tujuannya langsung ke Ancol tinggal jalan kaki beberapa meter, wow asikkan dengan fasilitas Busway jadi lebih mudah. Tiba di tempat pemberhentian Bus, pengunjung harus bayar tiket masuk Ancol diloket masuk  Ancol sekitar Rp. 25.000,- /per orang. Jika naik kereta, turun di Station Kota kemudian naik mikrolet dan turun didepan Pintu Ancol kemudian sama membeli tiket masuk di Loket baru jalan kaki ke Dufan. Kemudian setelah tiba di Area Dufan baru membeli tiket Dufan.

Selamat menikmati semua arena bermain yang seru...



Tuesday, March 5, 2019

Kota SOLO

Kota Solo

Kebetulan kami ada keperluan untuk mampir ke sebuah kota di Jawa Tengah yaitu Kota Solo. Dikarenakan hanya a day trip jadi hanya kotanya saja yang cukup menjadi destinasi keliling kami.
Keraton Solo
Tiba pagi hari di kota ini yang dicari terlebih dahulu adalah sarapan pagi yaitu makanan khas Soto Solo. Dikarenakan masih terlalu pagi jadi Soto terkenal yang disebut Soto Jokowi tidak bisa kami nikmati. Tapi dekat dengan tempat tersebut ada Soto yang rasanya juga sangat maknyuss.. dan nikmat sekali ditambah menu tambahan tempe goreng, sate siput, sosis solo dan semua sangat nikmat. Setelah selesai sarapan pagi kamipun berputar putar untuk melihat kota Solo ada Pasar Besar, alun-alun dan Keraton Solo. Selain itu ada tempat yang wajib dikunjungin Pasar Klewer untuk membeli Batik Solo. Jika mampir ke Pasar Besar disana juga sangat banyak makanan seperti es dawet, bubur sumsum selain itu masih ada dekat Alun-alun ada Sop Tengkleng yang sangat terkenal.
Serabi Solo



Becak Solo

 






Belum puas rasanya kami harus melanjutkan tujuan utama kami datang kekota ini . Setelah selesai kamipun langsung pulang kembali. Yang berkesan tentang kota ini bersih bahkan jalur untuk bersepedapun disediakan. Dengan beraneka ragam makanan yang harganya sangat terjangkau yang pasti lebih murah dari Kota Jakarta tapi rasanya juga enak. Kehidupannyapun cukup beragam melihat ada ornament Lampion yang menjadi hiasan cantik di kota ini.   Sayang waktu begitu cepat mungkin lain kali bisa menjelajahi banyak destinasi perjalanan yang seru dengan kuliner yang khas. Trimakasih untuk Kota ini.
  

Tuesday, February 12, 2019

Boundi Beach Sydney

Boundi Beach

Salah satu pantai yang yang patut dikunjungin di Sydney adalah Pantai Boundi. Dari Central kamu naik Bus dan turun di Boundi Junction, masuk kedalam Mall dan disana ada tempat pemberhentian Bus yang rutenya Pantai Boundi. Kira-kira kurang lebih 30 menit sudah sampai di Pantai Boundi, tapi jangan pergi terlalu sore karena Jam rute Bus ke Pantai Boundi hanya sampai sore hari. Arah balik pemberhentian terakhir rute bus dari Boundi sangat dekat ke Opera House. 


Pantai ini sangat bersih, duduk sambil piknik dan membaca buku dipantai ini sangat nyaman. Walaupung dimusim dingin pantai ini tetap ramai pengunjung dan banyak beraktivitas olah raga dan tidak ada biaya sama dengan pantai-pantai di Bali. Jadi pantai ini patut dikunjungin jika datang ke Sydney. 

Boundi Beach